Cari Artikel Buah

Definisi Buah D

Pada artikel sebelumnya, buah a z sudah membagikan daftar nama buah dari huruf D dan sekarang ini kami akan mencoba memberikan definisi dan pengertian dari beberapa jenis buah yang namanya diawali dengan huruf D dan juga beberapa istilah terkait dengan buah-buahan yang berawalan huruf D.

definisi istilah buah dari huruf d

Definisi Buah Dari Huruf D


Definisi Buah Delima

Buah delima adalah buah berbentuk bulat dengan kulit tebal berwarna putih, merah dan ungu sesuai varietasnya yang didalamnya terdapat banyak biji berbentuk bulat dengan diameter antara 5-12 cm dengan jumlah bervariasi antara 200 sampai 400 biji.

Buah delima memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi dan didalam bijinya juga mengandung banyak senyawa polifenol yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.

Definisi Buah Duku

Buah duku adalah buah berbentuk bulat dengan bulu halus berwarna kekuningan dibagian luarnya dan memiliki salut biji yang tebal berwarna putih dengan rasa yang manis dan mengandung sedikit air yang terbagi dalam 3 hingga ulas setiap buahnya.

Buah duku digolongkan sebagai buah buni yang dalam setiap tangkai buahnya terdapat antara 3 hingga 10 buah.

Definisi Buah Durian

Buah durian adalah tanaman khas wilayah Asia Tenggara berbentuk lonjong seperti telur dengan duri-duri tajam dibagian luarnya dan daging buahnya berwarna kuning dengan rasa yang manis dan memiliki aroma yang sangat tajam.

Definisi Dodol Buah

Dodol buah adalah makanan manis hasil produk olahan buah dalam bentuk semi basah dengan tekstur yang lunak. Beberapa jenis buah yang biasa dibuat dodol buah antara lain adalah nanas, pisang

Definisi Buah Drupa

Buah drupa dikenal juga dengan nama buah batu, buah drupa adalah buah yang berasal dari ovarium berbiji satu dan dilapisi dengan lapisan keras di sekeliling biji buah tersebut.

Contoh buah drupa antara lain adalah : buah mangga, buah persik dan buah kelapa.

Lihat juga definisi lainnya tentang buah-buahan : Definisi Buah B | Definisi Buah C | Daftar Index Definisi Dan Pengertian Istilah Buah.

0 Response to "Definisi Buah D"

Posting Komentar